Pelepasan Ekspor 27 Ton Ikan Tuna Sirip Kuning Beku ke Vietnam dari UKM

Denpasar, (29/09/2021) – Bea Cukai Denpasar menghadiri acara pelepasan ekspor ikan tuna sirip kuning beku sebanyak 1 kontainer ke Vietnam dari cold storage yang berlokasi di Benoa. Kegiatan ini diselenggarakan oleh madeinindonesia.com selaku market place yang memfasilitasi pemasaran ekspor tersebut dari UKM PT. Jiva Samudra Biru.

Kegiatan pelepasan ekspor ini dihadiri oleh Bapak Iwan Sutrisna sebagai perwakilan dari Bea Cukai Denpasar, Direktur Kerja Sama Pengembangan Ekspor Kementerian Perdagangan Bapak Marolop Nainggolan, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Bali Bapak I Wayan Jarta, Bank Nasional Indonesia dan PT. DUS International Trading selaku tuan rumah sekaligus yang melakukan pengolahan atas ikan yang diekspor tersebut.

Berdasarkan data pada PEB bahwa ekspor ikan tuna sirip kuning beku sejumlah 27.024 kg dengan nilai USD 83.091 merupakan ekspor ketiga dari UKM PT. Jiva Samudra Biru yang sebelumnya ekspor perdana pada bulan Agustus 2021 dengan bekerja sama dengan platform madeinindonesia.com untuk pemasaran dan PT. DUS International Trading sebagai pengolahan lebih lanjut agar sesuai dengan standar ekspor.

Bea Cukai Denpasar akan terus memberikan dukungan terhadap ekspor khususnya terhadap ekspor dari UKM dan UMKM Bali agar dapat melakukan ekspor maupun meningkatkan ekspornya melalui kolaborasi dengan berbagai pihak yang terkait baik government maupun non government demi program pemulihan ekonomi nasional di masa pandemic covid 19.

Top